Sabtu, 14 November 2009

masa transisi

judul ini saya biarkan selama empat hari tanpa isi. untuk menulisnya saya merasa sangat sulit... entah apa yang saya rasakan. dimasa ini setelah saya lewati umur 35 tahun dan memasuki usia 36 tahun, saya yang mempunyai pola berpikir muda terjadi perubahan hebat bahwa saya mendekati usia untuk tua. saya butuh nasehat untuk menjadi tua....ibarat saya mengendarai rakit belum sampai pada tujuan rakit yang saya naiki mengalami kerusakan. dan saya harus menaiki rakit yang lain untuk mencapai tujuan saya...dan saya juga harus meninggalkan rakit yang rusak tersebut. dan rakit selanjutnya harus lebih bagus dan baik untuk saya bisa mencapai tujuan akhir itu untuk mencapai kebahagian setelah saya selamat melewati berbagai rintangan selama perjalanan. umur manusia ada batasnya...apa yang saya alami adalah masa transisi. saya sudah menanyakan ke setiap orang yang lebih tua jawaban mereka sama seperti apa yang saya alami saat ini. seminggu sudah saya merasa gundah dan instropeksi apa yang sudah saya kerjakan dan apa yang akan saya kerjakan. semoga Alloh SWT memberikan jalan dan petunjuk yang benar sehingga saya bisa selamat di dunia dan akhirat.

Sabtu, 07 November 2009

samurai x <7>

...setelah kaoru dimakamkan, kenshin menghilang, dia mengasingkan diri ke desa tempat orang-orang terbuang. kenshin sudah tidak mau hidup, dia tidak mau orang-orang di dekatnya terancam. dan dia belum menemukan cara menebus dosa-dosanya. teman-teman kenshin tidak ada dapat menolongnya. aoshi dan misao datang dari aoiya ke dojo untuk mengantarkan buku harian tomoe, betapa terkejutnya mereka mengetahui kaoru telah mati. tetapi berkat aoshi, mereka mengetahui bahwa kaoru masih hidup dan mayat yang mereka kubur hanyalah sebuah boneka dan mereka pun sudah mengetahui kemana enishi menghilang bersama kaoru. di kampung terbuang, kenshin akhirnya menemukan jawaban bagaimana dia dapat menebus dosa-dosanya. akhinya kenshin bangkit kembali, mereka pergi ke tempat persembunyian enishi untuk merebut kaoru kembali. pada akhir cerita, buku harian tomoe berhasil menyadarkan enishi. ^_^

samurai x <6>

...kisah ini baru saja dimulai. kematian tomoe disaksikan oleh adiknya, enishi dan memberikan dendam yang sangat dalam di hatinya. dendam ini terus dia bawa seumur hidupnya, dendam ini pula yang membuatnya bertahan hidup di dunia yang sangat kejam. waktu terus berlalu hingga saatnya dendam itu terbalaskan. enishi beserta kelompoknya menyerang kota dimana kenshin tinggal. mereka terlebih dahulu menyerang orang-orang yang mengenal kenshin, kemudian enishi memberi peringatan bahwa 10 hari lagi dia akan menyerang dojo kamiyakashin. kenshin belum mendapat jawaban bagaimana dia dapat menebus dosanya di masa lalu, tetapi waktu telah habis, dan dia harus mempertahankan apa yang dia miliki saat ini. kenshin bertarung dengan perasaan kacau. tetapi ketika keadaan kenshin sudah terdesak, enishi tidak membunuhnya, dia membunuh kaoru! seketika itu juga kenshin kehilangan semangatnya untuk hidup, kehilangan kaoru membuatnya benar-benar terpuruk.....<bersambung>

samurai x <5>

....hingga akhirnya sampailah kenshin di markas sang penjahat. kondisi kenshin sangat parah, indera pendengaran dan pengelihatannya sudah tidak berfungsi, sehingga untuk mengalahkan tatsumi, pimpinan penjahat sudah tidak mungkin. pada satu saat ketika kenshin dan tatsumi sedang mengeluarkan jurus terakhir mereka, tomoe datang, dia menghalangi dan membunuh tatsumi. tetapi karena kenshin sudah tidak dapat melihat dan mendengar, dia tidak tahu tomoe berada diantara dirinya dan tatsumi. ketika kenshin mencium wangi bunga plum putih (parfum yang digunakan tomoe), semuanya sudah terlambat. tomoe, istri kenshin tewas terkena tebasan pedangnya. melalui buku harian tomoe, kebenaran terungkap, tomoe awalnya berencana membunuh kenshin, tetapi melihat pribadi kenshin, tomoe berbalik mencintainya. melalui buku harian itu juga, kenshin tahu bahwa dia telah merenggut kebahagiaan tomoe dengan membunuh tunangannya beberapa waktu silam. kenshin telah mengambil kebahagiaan dalam diri tomoe, tetapi dia juga telah memberikan kebahagiaan yang lain pada tomoe.....<bersambung>

samurai x <4>

cerita session kedua ini...kenshin harus menghadapi masa lalunya yang paling kelam. apa yang telah diperbuatnya di masa lalu berakibat langsung pada kehidupannya dimasa kini, tidak hanya berdampak pada dirinya, tetapi juga pada orang-orang yang berada di sekitarnya. zaman bakufu, ketika kenshin masih menjadi seorang battosai, setelah perang besar yang membuat kelompok chosu (organisasi dimana Kenshin berada) mengalami kekalahan besar. kenshin dan kelompoknya harus bersembunyi untuk sementara waktu. kenshin pergi ke sebuah desa terpencil dan menyamar menjadi tukang obat. disana dia menikah dengan tomoe! kehidupan kenshin sebagai battosai benar-benar membuat hidupnya sengsara. orang-orang yang membenci kenshin memanfaatkan tomoe agar dapat membunuhnya. adik tomoe, enishi yukishiro, tiba-tiba datang dan mengajak tomoe pulang ke rumah. enishi mengatakan bahwa tugas tomoe telah selesai dan kenshin akan membayar dosa-dosanya. tapi karena rasa cintanya kepada kenshin tomoe tidak mau menginggalkan kenshin, dia menolak ajakan adiknya. demi melindungi kenshin dari kelompok yang memanfaatkan dirinya, tomoe pergi ke markas mereka di hutan untuk menghentikan rencana pembunuhan kenshin. tapi sayang, tomoe diculik dan kenshin segera pergi menolong istrinya. satu per satu musuh berhasil dikalahkan, hingga akhirnya sampailah di markas sang penjahat......<bersambung>

samurai x <3>

....makoto shishio adalah orang gila yang begitu mengagungkan kekuatan dirinya. prinsip hidupnya sangat sederhana, yang kuat akan menang dan yang kalah akan tersingkir atau mati. Bersama organisasi dan kelompok jupon gatana-nya, dia menyusun banyak rencana untuk menjatuhkan pemerintahan meiji dan mengembalikan zaman ke zaman bakufu yang keras dan penuh penindasan. rencananya dimulai dengan menjadikan kyoto berada dalam lautan api. Dengan kapal rengoku dia berencana menghancur leburkan kyoto. tapi rencananya berhasil di gagalkan oleh kenshin, saito dan sanosuke. sakabatau, pedang milik kenshin hancur ketika melawan soujiro seta, salah satu anggota juppon gatana, sehingga kenshin harus mencari penggantinya. tidak sembarang pedang dapat digunakan oleh para jago pedang, pedang biasa akan segera hancur pada saat jurus pamungkas dikeluarkan. Hanya pedang buatan seorang ahli pembuat pedang saja yang dapat digunakan. permasalahannya bertambah karena kenshin tidak mau menggunakan pedang selain sakabatau (pedang dengan mata terbalik) dan pembuat sakabatau telah wafat. tetapi akhirnya kenshin mendapatkan pengganti pedangnya juga karena ternyata sang ahli pedang sebelum kematiannya sempat membuat satu pedang sakabatau dan menyimpannya pada sebuah kuil. kenshin mendapatkan jurus terakhir hiten mitsurugi dari gurunya. pertempuran utama pun terjadi, kenshin, saito dan sanosuke menyerbu ke markas shishio, sementara shishio memerintahkan 3 orang anggota juppon gatana menjaganya dan sisanya menyerang aoiya di kyoto. pertempuran dahsyat terjadi di dua tempat, dapatkah kenshin dan kawan-kawannya mengalahkan shishio?<bersambung>

Jumat, 06 November 2009

samurai x <2>

........session pertama dimulai ketika pada suatu malam, secara tiba-tiba kenshin diserang oleh seorang wanita, wanita ini menyerang secara membabi buta dan menuduhnya sebagai battosai si pembantai. kemudian diketahui bahwa kaoru kamiya, nama wanita tersebut, hendak melawan battosai palsu yang hendak merebut tanah dojo nya dan akhirnya kenshin membantu kaoru mengalahkan battosai palsu tersebut, dan atas bantuannya akhirnya kenshin diizinkan tinggal sementara di dojo milik kaoru tersebut. hari demi hari berlalu, berbagai peristiwa pun terjadi sehingga anggota dojo pun bertambah hingga akhirnya anggota dojo (tokoh-tokoh utamanya) terdiri dari kaoru kamiya (pemilik dojo), kenshin himura, sanosuke sagara (mantan pasukan sekihotai), yahiko miojin (anak seorang samurai) dan megumi (dokter yang berbakat). berbagai kejadian yang mengganggu kedamaian mereka alami, hingga puncaknya ketika seseorang datang ke dojo dan menghajar habis sanosuke. dia adalah hajime saito, mantan anggota shinsengumi, musuh bebuyutan battosai yang sekarang menjadi seorang polisi. kenshin dengan aliran hitenmitsuruginya menghadapi saito yang beraliran batojutsu. mereka bertarung menyelesaikan pertarungan mereka yang tertunda pada zaman tokugawa. tapi bukan karena itu saito datang ke dojo kamiyakashin, tetapi untuk mengembalikan kenshin menjadi seorang pembantai agar dapat membantu pemerintah secara rahasia melawan makoto shishio yang sedang menyusun kekuatan untuk menjatuhkan pemerintahan meiji dan menghancurkan zaman meiji yang damai. akhirnya kenshin pun bersedia membantu, cerita pun menuju puncaknya, mereka segera pergi ke kyoto untuk menghadapi kelompok shishio dengan anggota juppon gatana (10 jago pedang).<bersambung>

samurai x <1>

.......Kenshin Himura adalah seorang samurai yang menyukseskan restoasi meiji. pada jaman sebelum restorasi, kenshin adalah seorang pembantai sehingga dijuluki battosai si pembantai. seorang pembantai adalah orang-orang yang bekerja di balik layar (secara rahasia) untuk membunuh orang-orang yang paling menentang restorasi (perubahan jaman). battosai menjadi legenda, tapi tak seorangpun tahu siapa sebenarnya battosai si pembantai. battosai sendiri setelah restorasi meiji segera menggunakan nama aslinya, kenshin himura dan sudah berjanji untuk tidak membunuh kembali. bahkan kenshin mengganti pedangnya dengan sakabatau (pedang dengan mata pedang terbalik/sisi tajam berada di bagian dalam) dan berusaha untuk mencari jalan menebus dosa-dosanya ketika dia masih menjadi pembantai. kenshin menjadi seorang pengembara menjelajahi seluruh jepang untuk menegakkan keadilan. disinilah kisah ini dimulai, awal zaman meiji, kisah seorang laki-laki pengembara....<bersambung>

komentar oh komentar

apa yang membuat kita senang kalo ngeblog..eh..eh..ternyata kalo ada yang komentar tulisan kita, biasa si komentar bagus-bagus. padahal kalo mau maju kasihlah komentar yang jelek-jelekin atau yang membangun. kayak blog saya ini gak perlu lagi kasih komentar bagus, jelas-jelas uelek tenan. he..he..he. kaya nkri ini kasih komentar jangan bagus-bagus yang jelek-jelek aja tapi berikanlah pemikiran untuk maju. dan kalo bisa ikut membantu menyelesaikan permasalahan bukan memperkeruh keadaan. satu lagi jangan mau diadu domba tanya sama bung rhoma irama..kan ada lagunya????

Kamis, 05 November 2009

lihat pengunjung blog

nambah ilmu sedikit..pertama bikin blog bingung mau tahu berapa sih pengunjung blog kita. akhirnya setelah bertanya sama mr.budi dijelaskan suruh pake histats.com, waktu baru masang wahhh diplototin teruss. blog ngga menarik kayak punya saya ini malezzz bangetss bacanya. ecek-ecek katanya si. wahhh kalo banyak yang baca jadi penasaran tahan ditunggu sehari dapat berapa pengunjung???? mau pasang juga tinggal klik linknya....

page rank

dari wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas pagerank adalah sebuah algoritma yang telah dipatenkan yang berfungsi menentukan situs web mana yang lebih penting/populer. pagerank merupakan salah satu fitur utama mesin pencari google dan diciptakan oleh pendirinya, larry page dan sergey brin yang merupakan mahasiswa ph.d. universitas stanford. sebuah situs akan semakin populer jika semakin banyak situs lain yang meletakkan link yang mengarah ke situsnya, dengan asumsi isi/content situs tersebut lebih berguna dari isi/content situs lain. pagerank dihitung dengan skala 1-10.....sedikit pengetahuan walaupun page rank saya masih 0 <pd aja lagi>


kasih judul

lama tidak menyentuh blog saya yang ini..sibuk??? tidak juga. jadi iseng-iseng saya coba membuat yang lebih menarik sekalian belajar ngetik biar lancar. posting bulan-bulan kemarin banyak yang tidak saya kasih judul. jadi janggal lihat tulisan tanpa judul, sudah lengkap dengan judul posting saya sebelumnya...biar paman google di mesin pencarinya mudah ketemu tulisan kita. jangan bosan nulis ya???? siapa tahu page rank kita jadi 9..he..he..he terus ada yang berminat untuk beli, biasanya kita sayang untuk kita jual kecuali butuh. ini blog saya buat biasa-biasa saja, dibuat sesederhana mungkin biar saya juga ndak rumit edit-editnya. menyita waktu bangetss, mudah-mudahan yang baca tidak bosan yachhh??